Gadget

Sony Pertimbangkan Tunda Rilis PS6, Lonjakan Harga RAM Jadi Penyebabnya

Advertisement

Peluncuran konsol game generasi mendatang, PlayStation 6 (PS6) dan penerus Xbox, berpotensi mengalami penundaan. Kekhawatiran ini muncul akibat kelangkaan dan lonjakan harga komponen memori (RAM) global yang kian meresahkan industri teknologi.

Menurut laporan dari Insider Gaming, Sony dan Microsoft, selaku produsen utama konsol, tengah mempertimbangkan kembali jadwal rilis yang semula direncanakan pada periode 2027-2028. Situasi ini memaksa mereka untuk memperdebatkan apakah peluncuran konsol generasi berikutnya harus ditunda dari jadwal awal.

Penyebab Krisis RAM dan Dampaknya pada Industri Game

Lonjakan harga RAM dan kelangkaan pasokan ini dipicu oleh tingginya permintaan dari sektor kecerdasan buatan (AI). Produsen memori global dilaporkan memprioritaskan pasokan untuk pusat data AI dibandingkan pasar konsumen. Sejumlah produsen bahkan dikabarkan mengurangi atau meninggalkan produksi RAM untuk konsumen demi memenuhi kebutuhan AI hingga tahun 2026 dan seterusnya.

Ram Dari Berbagai Merk. Foto: TomsHardware
RAM Dari Berbagai Merk. Foto: TomsHardware

Kondisi ini menjadikan RAM sebagai salah satu bottleneck utama dalam rantai pasok perangkat teknologi. Dampaknya tidak hanya dirasakan oleh PC dan laptop, tetapi juga secara signifikan mengancam roadmap produk konsol game generasi baru.

Opsi Penundaan atau Kenaikan Harga

Situasi pasokan RAM yang ketat memaksa Sony dan Microsoft untuk mengevaluasi dua opsi utama. Opsi pertama adalah menunda peluncuran konsol generasi berikutnya. Penundaan ini diharapkan dapat memberikan waktu bagi produsen RAM untuk memperluas infrastruktur produksi mereka, sehingga pasokan meningkat dan harga bisa kembali stabil.

Opsi kedua adalah melanjutkan jadwal rilis sesuai rencana, namun dengan konsekuensi kenaikan harga jual konsol. Langkah ini dinilai berisiko, mengingat harga konsol generasi saat ini, seperti PlayStation 5 (PS5) dan Xbox Series X/S, sudah mengalami kenaikan signifikan dalam beberapa bulan terakhir akibat masalah serupa.

Advertisement

Perkiraan Jadwal Rilis dan Potensi Harga

Sebelumnya, rumor yang beredar mengindikasikan bahwa Sony berencana memulai produksi PS6 pada tahun 2027, dengan peluncuran komersial dijadwalkan pada bulan November di tahun yang sama. Namun, dengan adanya krisis komponen ini, beberapa analis memprediksi peluncuran PS6 bisa bergeser lebih jauh, bahkan hingga tahun 2028 atau 2029, jika pasar komponen tidak stabil tepat waktu.

Jika dipaksakan rilis sesuai jadwal awal tanpa penyesuaian harga, konsol generasi baru berisiko hadir dengan harga yang jauh lebih mahal dibanding generasi sebelumnya. Padahal, harga yang terjangkau selama ini menjadi salah satu daya tarik utama konsol..

Industri semikonduktor sendiri dilaporkan bergerak cepat untuk meningkatkan kapasitas produksi RAM. Namun, masih terlalu dini untuk memastikan apakah krisis ini akan mereda sebelum jadwal produksi massal konsol generasi baru dimulai.

Advertisement