Berita

KPK Tangkap Wali Kota Madiun dan 14 Orang Lain dalam OTT Kasus Proyek dan CSR

Advertisement

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengonfirmasi telah melakukan operasi tangkap tangan (OTT) yang melibatkan 15 orang, termasuk Wali Kota Madiun Maidi. Penangkapan ini terkait dugaan kasus suap proyek dan penyalahgunaan dana Corporate Social Responsibility (CSR) di wilayah Kota Madiun, Jawa Timur.

OTT di Madiun Libatkan 15 Orang

Juru Bicara KPK Budi Prasetyo membenarkan adanya kegiatan tersebut. “Benar, hari ini Senin (19/1), tim sedang ada kegiatan penyelidikan tertutup, dengan mengamankan sejumlah 15 orang, di wilayah Madiun, Jawa Timur,” ujar Budi kepada wartawan pada Senin (19/1/2026).

Dari 15 orang yang diamankan, sembilan di antaranya akan dibawa ke Jakarta untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut. Salah satu yang dibawa ke ibu kota adalah Wali Kota Madiun.

Barang Bukti Ratusan Juta Rupiah Disita

Dalam operasi penangkapan tersebut, tim KPK juga berhasil menyita sejumlah barang bukti. Uang tunai senilai ratusan juta rupiah diamankan dari lokasi penangkapan.

Advertisement

“Selain itu tim juga mengamankan barang bukti dalam bentuk uang tunai senilai ratusan juta rupiah,” tambah Budi.

Seluruh pihak yang diamankan rencananya akan tiba di Jakarta pada malam hari untuk proses pemeriksaan lebih mendalam oleh KPK.

Advertisement